KIM sejatim Workshop di Bojonegoro

Dinas Komunikasi dan Informatika (Kominfo) Jawa Timur menggelar workshop Teknologi Informasi dan Komunikasi (TIK) bagi Kelompok Informasi Masyarakat (KIM) dari seluruh kabupaten/kota di Jawa Timur. Acara yang digelar di Hotel Aston Bojonegoro ini berlangsung pada 27-28 Maret 2014, dan diikuti perwakilan KIM dari masing-masing kabupaten/kota se-eks Karesidenan Bojonegoro dan Madiun.

Dari Kabupaten Bojonegoro diwakili oleh dua KIM, yakni KIM Akses jaya dari Desa Pejambon, Kecamatan Sumberrejo dan KIM Batik Madrim dari Desa Ringinrejo, Kecamatan Kalitidu. Dalam workshop yang diikuti 40 peserta dari 20 kabupaten/kota itu, anggota KIM diberikan materi soal pemanfaatan TIK termasuk pembuatan blog.

“Di jaman sekarang, blog menjadi salah satu alat komunikasi yang seharusnya dimiliki oleh KIM. Untuk itu, salah satu materi pelatihan kali ini adalah mengenai cara membuat blog atas nama KIM masing-masing,” ujar Dra. Isrowi Farida, M.Si, Kepala bidang Jaringan dan Informasi Dinas Kominfo Propinsi jawa Timur, usai membuka acara.(@mediacenterBJN)
Share this article :

Posting Komentar

 
Copyright © 2013. KIM MELATI DESA MLATEN - All Rights Reserved
Kelompok Informasi Masyarakat